Pengalaman Pertama Travelling Ke Kota Lampung


Saya paling suka banget kalau di ajak Travelling. Apalagi Travelling nya gratisan, senengnya plus plus deh....tapi kalau tidak ada yang gratisan juga saya tetap semangat kok. Judulnya apapun itu yang penting Travelling. Mau gratis ataupun akomodasi sendiri saya tetap senang dan bersemangat.

Namanya juga emak - emak ya....butuh banget refreshing biar fresh dan ga suntuk karena berada dirumah terus. Biasanya emak - emak kan kalau lagi suntuk tuh bawaannya marah - marah ga jelas. Siapa aja bisa jadi sasaran nya.
Nah....itu tandanya emak butuh piknik, bener ga sih...ayo para emak ngaku.

Beruntung nya saya menjadi seorang blogger, jadi ga suntuk - suntuk banget dan ga bete dirumah. Sesekali bisa menghadiri event blogger dan bertemu dengan teman-teman blogger lainnya. Bercengkrama dan tertawa bersama. Saat dirumah juga ada hiburannya. Main sosmed dan bisa bersenda gurau dibeberapa grup WA Blogger. Hiburan pengusir lelah dan sepi saat dirumah.

Keuntungan lainnya menjadi Blogger juga saya bisa Travelling dengan uang hasil keringat saya sendiri tanpa meminta ke suami. Ada juga yang di akomodasi kan oleh sponsor. Asyek kan....

Sebagai contoh Travelling saya baru - baru ini ke Lampung. Uang transportasi dan penginapan dari hasil job saya. Sedangkan makan dan ketempat wisatanya selama di Lampung di tanggung oleh sponsor.
Hemat dan senang ya pastinya.

Pelajaran yang saya dapat selama Travelling di Lampung adalah :

Pertama saya yang selama ini belum pernah menginjakkan kaki di kota Lampung akhirnya bisa juga sampai disana. Gimana mau kesana, lah wong saudara aja ga ada yang tinggal disana. Tapi karena Travelling saya jadi bisa ke kota Lampung.


Kedua saya bisa memakai baju kebesaran Lampung, nah...keren nih untuk diabadikan buat kenang-kenangan ke anak, cucu dan mantu nanti.

Ketiga jalan raya nya lancar, tidak macet seperti Jakarta. Tetapi angkutan umum terlihat sangat sedikit berbeda seperti di Jakarta.

Keempat kita bisa eksplor pemandangan puncak hijau yang sejuk dan bebas polusi, biaya tiketnya pun tergolong murah meriah, tapi kita bisa melihat dan berfoto dengan pemandangan yang luar biasa.


Kelima saya bisa snorkeling di laut lepas. Selama ini untuk berenang di kolam renang yang dalam saja saya takut, beraninya paling sampai 1,5 meter saja. Tapi di pantai Pahawang ini, saya memberanikan diri untuk berenang di laut lepas, untuk melihat aneka binatang yang hidup di dalam laut ini. Meski di lengkapi dengan pengaman badan seperti pelampung, pernafasan dan kaca mata, tapi saya merasa deg deg an juga loh...jantung kayak mau copot. Tapi kalau tidak memberanikan diri, kapan lagi. Mumpung semua biaya ditanggung sponsor. Gimana tidak, ini pengalaman pertama saya snorkeling di laut. Sesekali penutup hidung saya lepas, dan saya kelagepan karena mulut kemasukan air laut. Terbawa arus dan tidak bisa mengendalikan badan. Hampir kelelep juga, tapi untung ada anak saya yang siaga menjaga Mama nya. Tapi saya senang, akhirnya bisa merasakan yang selama ini tidak pernah terpikirkan dibenak saya sama sekali. Melihat ikan laut yang begitu indah, warna warni ikan menghiasi dalam laut, membuat saya merasa bahagia. Melihat tumbuhan laut dan binatang laut lainnya. Hati ini adem banget.


Itulah pelajaran yang saya dapat selama Travelling ke Lampung. Pengalaman yang sangat berharga dan luar biasa. Tidak pernah saya pikirkan untuk bisa datang ke sana dan menikmati keindahan darat dan lautnya. Benar - benar membuat saya bahagia.

Indahnya kota Lampung tidak pernah saya bayangkan sebelumnya. Kota yang sangat bersih, indah dan berkesan membuat saya rindu ingin kembali ke kota Lampung lagi.

Ini semua karena saya menjadi Blogger. Kalau saya bukan Blogger belum tentu saya bisa kesana sendiri ataupun dengan keluarga.

Masih banyak lagi pengalaman saya Travelling selama saya menjadi Blogger. Semoga saya masih diberi kesempatan dan keberuntungan untuk bisa Travelling ke beberapa daerah lainnya di Indonesia.

Terimakasih untuk teman-teman blogger yang sudah menjadi teman perjalanan Travelling saya selama ini.


Selasa 18 Juli 2017
tinapurbo@gmail.com

Komentar

  1. Wah kapan ya saya kecipratan undangan liburan yang disponsori. Keren banget bunda. Saya pengen banget nih suatu hari dapat undangan wisata sebagai seorang blogger.

    BalasHapus
  2. Silahkan...oke siap, terima kasih kunjungannya

    BalasHapus

Posting Komentar

Terimakasih atas kunjungan anda ke blog saya.
Saya sangat senang jika anda meninggalkan pesan pada postingan ini.
Terimakasih